KEFAMENANU, TIMME–Hari kesehatan Nasional (HKN) ke-57 tingkat Kabupaten Timor Tengah Utara, NTT, hari ini diperingati oleh seluruh Tenaga Kesehatan dan juga Forkopimda TTU di Lapangan Upacara Kecamatan Insana dengan tema “Sehat Negeriku Tumbuh Indonesiaku”.
Bentuk perayaan HKN tahun ini dilakukan dengan upacara sederhana dengan tetap mengedepankan protokol kesehatan COVID-19.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Bupati TTU, Drs David Juandi, Dandim 1618/TTU, Letkol Arm Roni Junaidi, S.Sos, Wakil Bupati TTU, Wakapolres TTU, Perwakilan Anggota DPRD, Para pimpinan OPD, Perwakilan Kajari TTU, Perwakilan Pengadilan Negeri TTU, Perwakilan Kementrian Agama, Para Camat, Para Kapala puskesmas, Danramil 1618-04/Manufui, Kapolsek Insana, Para Kades se-Kecamatan Insana, Tokoh Agama Kecamatan Insana dan Tokoh Masyarakat Kecamatan Insana.
Usai ceremonial Hari kesehatan Nasional (HKN) ke-57 tingkat Kabupaten Timor Tengah Utara, dilanjutkan dengan penanaman anakan pohon oleh Bupati TTU, Dandim 1618/TTU dan Wakil Bupati TTU.
Dandim 1618/TTU yang dikonfirmasi media ini menjelaskan, Manfaat menanam pohon mungkin tidak bisa langsung kita rasakan dalam waktu singkat. Namun di masa depan, usaha ini akan sangat berguna bagi anak-anak dan cucu kita kelak, agar mereka bisa tumbuh di lingkungan dengan udara yang bersih dan bebas dari penyakit.
Menurutnya, selain itu, manfaat menanam pohon juga dapat Mengurangi dampak perubahan iklim karena diketahui Salah satu penyebab terjadinya perubahan iklim adalah banyaknya kadar karbon dioksida di udara. “Pohon bisa membantu mengurangi kadarnya secara siginifikan dan melepas oksigen ke udara. Sehingga selain mencegah terjadinya perubahan iklim, pohon juga sebenarnya telah membantu kita bertahan hidup dan juga bisa selamatkan bumi kita,”Pungkasnya. (seb)