Dandim TTU Pimpin perdana upacara HUT ke-74 TNI di Timor Tengah Utara

Kefamenanu, timme–Upacara peringati hari ulang Tahun ke-74 TNI tingkat Kodim 1618/TTU tahun 2019 berlangsung halaman Kantor Makodim TTU, Naesleu, Jl. A. Yani, Kefamenanu.

Bertindak selaku inspektur Upacara (Irup) Dandim 1618/TTU, Letkol Arm Roni Junaidi, S.Sos, pada Perayaan HUT TNI ke-74 tahun 2019 sekaligus sebagai upacara perdana sejak ditugaskan menjadi Komandan Kodim di Kabupaten Perbatasan Timor Tengah Utara NTT yang berbatasan dengan Distrik Oekusi Timor Leste.

Dalam amanat Panglima TNI yang dibacakan oeh Inspektur upacara lebih ditekankan Dalam melaksanakan tugas pokoknya, TNI harus bahu-membahu dan bersinergi dengan berbagai komponen bangsa Iainnya. Berbagai kekuatan yang bersatu itu akan menghasilkan energi yang luar biasa bagi kemajuan bangsa.

Untuk itu, saya akan memberikan penekanan kepada seluruh prajurit dan PNS TNI dimanapun berada dan bertugas, untuk dipedomani dan dilaksanakan, sebagai berikut:

a) Pertama, perkokoh iman dan takwa kita kepada Tuhan Yang Maha Esa, serta luaskan hati untuk terus beribadah, karena hanya kepada-Nya lah kita berserah diri.

b) Kedua, tingkatkan soliditas TNI, pegang teguh nilai-nilai keprajuritan serta kemanunggalan TNI dengan rakyat, agar kita selalu menjadi pemersatu dan perekat bangsa yang ber-Bhinneka Tunggal Ika.

c) Ketiga, tingkatkan kewaspadaan dan profesionalitas serta kualitas sumber daya manusia dalam menghadapi berbagai macam tantangan tugas yang kian kompleks.

d) Keempat, sikapi berbagai kemajuan dengan bijak, jadilah agen perubahan yang positif.

e) Kelima, jalanilah setiap tugas secara ikhlas, karena tugas kita adalah sematamata untuk kepentingan bangsa dan negara tercinta ini.

Tebe adat bersama tamu undangan pada akhir upacara perayaan HUT ke 74 TNI di Makodim 1618/TTU, Sabtu, 05/10/2019

Usai seluruh rangkian kegiatan dilanjutkan dengan acara tambahan diantaranya, Kejutan Slamat Ulang tahun ke 74 dan Nasi tumpeng dari Polres TTU, tarian Sajojo Ibu persit dan anggota Kodim 1618/TTU bersama tamu undangan, Demontrasi Beladiri Taekwondo binaan Kodim 1618/TTU, Tarian perang kemerdekaan oleh Sanggar tari Sandelwood Kefamenanu, Drum band SMA N 2 Kefamenanu, Goyang adat tebe bersama Peserta upacara dan undangan.(*)




Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *